Inimedan.com- Langkat
Prof. Dr. Ir. Djohar Arifin Husin, selaku anggota Komisi X DPR RI berharap, anak didik (anak sekolah) yang ada di desa pesisir pantai harus tamat sekolah dengan mendapatkan gelar sarjana. Harapan itu disampaikan Djohar saat menyalurkan bantuan dana biasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) secara simbolis, di SD Negeri Desa Pulau Kampai, Kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat, Sumut, Rabu (16/9/2020) kemarin.
Dalam kesempatan itu, Djohar Arifin mengatakan, jangan ada lagi anak didik sekolah yang putus sekolah. Bantuan beasiswa sudah dirancang untuk membantu anak-anak usia sekolah agar tetap mendapatkan layanan pendidikan sampai tamat pendidikan menengah.
Bahkan, mereka harus sekolah sampai ke jenjang kuliah (perguaran tinggi), termasuk bagi keluraga miskin dan rentan miskin, karna pemerintah juga ada mengangarkan bantuan beasiswa untuk jenjang perguruan tinggi, selain untuk pelajar sederajat SD, SMP, SMK, SMA.
Informasi yang dirangkum Inimedan.com menyebutkan, anggota Komisi X DPR RI ini sudah menyalurkan besiswa PIP dari pemerintah tahun 2020 kepada 28 sekolah dasar (SD) yang ada di Kecamatan Pangkalan Susu. Bantuan besiswa PIP juga sudah disalurkan di Kecamatan Tanjung Pura, dengan jumlah 45 sekolah dasar penerima bantuan PIP. Sedangkan di Kecamatan Hinai ada 26 sekolah dasar, dan beberapa SD di kecamatan lainnya di Kabupaten Langkat, juga akan menyusul menerima penyaluran bantuan PIP dari pemerintah. Sebelumnya diketahui, Djohar Arifin Husin, pada bulan lalu juga menyerahkan bantuan beasiswa PIP untuk murid di sekolah SMP, SMA/SMK di Kecamatan Tanjung Pura dan Kecamatan Gebang. Bahkan, pihaknya tetap memperjuangkan dan membantu peserta didik agar dapat melanjutkan sekolah sampai ke perguaruan tinggi.
Selain menyalurkan bantuan PIP, anggota Komisi X ini juga memotivasi anak didik agar tetap bersekolah, dengan harapan para peserta didik bisa tamat dengan gelar sarjana. Bahkan pihaknya mengatakan akan terus berkordinasi dengan pihak Kementrian Pendidikan agar mengalokasikan bantuan untuk kemajuan pendidikan di dearah pemilihannya.
Penulis : Budi Zulkifli