Eldin Sidak 3 Pusat Perbelanjaan

Inimedan.com.

Guna memastikan apakah makanan dan minuman yang dijual di tempat tempat perbelanjaan layak dikonsumsi dan tidak melewati masa kadaluarsa da sekaligus mengecek apakah memiliki sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan apakah kemasan makan itu dalam kondisi baik atau tidak. Wali Kota Medan , Drs H T Dzulmi Eldin M MSi ,didampingi Kapolresta Medan Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di beberapa Swalayan dan pusat perbelanjaan di Medan, Kamis (16/6).

Sidak ini dilakukan Wali Kota bersama Kapolresta Medan, Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, Asisten Pemerintahan, Musadad Nasuiton, Plt Kadis Perindustrian dan Perdagangan, Qamarul Fatah, Kadis Kesehatan, Usma Polita, Kadis Perikanan dan Kelautan, Akhyar, Kasatpol PP, M Sofian, Kadis Kominfo, Darusalam Pohan, Kadis Bina Marga, Khairul Syahnan dan kepada Badan Ketahanan Pangan, Emilia Lubis.

Adapun tiga pusat perbelanjaan yang disidak Wali Kota yakni Lotte Mart Centre Point Jalan Jawa, Transmart Carrefour  di Medan Fair Plaza Jalan Gatot Subroto dan  Smarco Superstore di Ring Road City Walk Jalan Ring Road Medan.  Satu unit mobil laboratorium milik Dinas Kesehatan Kota Medan diturunkan untuk mendukung kelancaran sidak.

Setibanya di Lotte Mart, Eldin langsung memerintahkan pihak manajemen untuk membuka kemasan parcel yang sudah siap jual. Satu persatu makanan dan minuman  yang ada di dalamnya diperiksa untuk melihat mutu dan kualitasnya, termasuk tanggal expired serta kondisi kemasan. Sebab bilang Eldin, makanan dan minuman yang kadaluarsa dan kemasannya rusak tidak dibenarkan dijual dan dikonsumsi.

Selain parcel, Eldin beserta rombongan juga memeriksa makanan dan minuman yang dipajangkan di etalase. Kemudian dilanjutkan dengan mengecek sayuran, ikan, daging serta  daging maupun sosis. Dari  pengecekan yang dilakukan, seluruh makanan dan minuman yang dijual di Lotte Mart dipastikan baik dan layak konsumsi.

Hanya saja Kepala Badan ketahanan Pangan, Emilia Lubis sempat  mendapati nugget kemasan yang tidak dicantumkan masa expired. Di kemasan hanya tercantum tanggal produksi, sehingga Emilia minta salah seorang pelayan untuk memasukkan beberapa potong nugget dalam plastik untuk diperiksa guna memastikan higienis dan layak konsumsi.

Kemudian Eldin beserta rombongan melanjutkan peninjauan ke Transmart Carrefour, kembali mantan Wakil Wali kota dan Sekda kota Medan itu memeriksa parcel, termasuk kemasan yang paling murah. Hasilnya makanan dan minuman dalam parcel tersebut layak konsumsi, begitu juga ketika makanan dan minuman lainnya yang diperiksa.

Di Smarco Super Store di Riang Road City Walk, Wali Kota menemukan ada sayuran kaleng, Pease Carrots yang  masa expired tinggal sebulan lagi (21-7-2016), sudah itu kaleng kemasannya juga kelihatan sudah usang.  Selain sayuran kaleng, juga ditemukan roti kacang Rajawali yang expired tinggal seminggu lagi. Atas temuan tersebut, Eldin minta kepada  pemilik Sarco segera menarik barang-barang tersebut.

“Kita minta kepada pemilik Smarco Super Store segera menarik barang-barang tersebut. Seminggu lagi kita akan turun untuk mengeceknya kembali. Apabila  masih ditemukan dipajang kembali, kita akan evaluasi berkoordinasi dengan Balai POM. Sebab, yang kita temukan ini bukan produk kadaluarsa tetapi hampir kadaluarsa. Sanksinya bisa penarikan, setelah proses diteruskan dengan proses selanjutnya,” kata Wali Kota.

Selanjutnya berdasarkan pengecekan yang telah dilakukan, Eldin mengaku makanan dan minuman yang  dijual umumnya baik dan layak konsumsi. Khusus untuk Transmart Carrefour, Eldin mengatakan mereka membuat parcel sendiri untuk menjaga kualitas makanan dan minuman yang dijual, sebelumnya pembuatan parcel diserahkan kepada pihak supplier.

“Insya Allah beradasrkan pemeriksaan yang telah kita lakukan, makanan dan minuman yang dijual umumnya sudah baik, higienis dan layak konsumsi. Meski demikian kita menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap berhati-hati pada saat hendak membeli. Jangan lupa periksa kemasan dan expired guna menghindari terbeliknya produk makan maupun minuman yang kadaluarsa,” jelasnya.

Selanjutnya mengenai makanan dan minum yang dijual-jual di swalayan maupun supermarket kecil, Eldin menegaskan tetap melakukan pemantauan dengan menurunkan tim yang dikoordinir Disperindag Kota Medan. Langkah ini dilakukan untuk mencegah masyarakat jangan sampai membeli produk yang kadaluarsa dan tak layak konsumsi.[im-01/hms]

 

 

Komentar