Idaham Buka Turnamen Iwan Busana

Daerah, Olahraga95 Dilihat
Inimedan.com – Binjai
     Walikota Binjai,  H.  Muhammad Idaham didampingi Sekda Muhammad Mahfullah Pratama Daulay telah membuka dengan resmi Turnamen Sepakbola Iwan Busana Cup Ii 2020, di lapangan sepakbola Korem,  Binjai, Sabtu (10/10). Idaham berharap turnamen itu bisa menjadi ajang shilaturrahmi dan penguat semangat masyarakat untuk tetap berolahraga agar tetap fit dan sehat.
     Dalam sambutannya Idaham berharap agar turnamen itu bisa terus dilaksanakan setiap tahun. Dia pun tidak lupa memuji Nilwan Koto,  tokoh muda yang peduli dengan sepakbola serta mau berbuat dan berkorban untuk sepakbola.
Para pemain BOSTAB beserta pelatih dan official saat foto bersama sebelum bertanding
     ” Untuk itu,  ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Nilwan,  tokoh muda yang sangat peduli dengan sepakbola.  Ayo terus berolahraga agar tetap fit dan sehat,  terutama di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini,” ujarnya.
     Sedangkan Nilwan dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada panitia dan semua klub yang telah ikut berpartisifasi dalam turnamen tersebut.
     ” Mudah-mudshan turnamen ini bisa terus digelar setiap tahun.  Bahkan,  mudah-mudahan tahun depan bisa lebih meriah lagi dengan peserta yang jauh lebih banyak dari tahun ini,” ujarnya.
Kacamata
     Usai acara pemvukaan langsung digelar pertandingan pertama antara BOSTAB FC dengan BSC.  Serunya,  walaupun sudah memainkan gaya se pi akbola menyerang,  namun kedua kesebelasan hanya mampu bermain kacamata 0-0.
     Hasil itu tentu membuat duet pelatih BOSTAB,  Budi Zulkifli Hasibuan dan Ricky Randa kecewa.  Karena itu,  perubahan besar akan dilakukan keduanya untuk menambah daya gedor tim.
     ” Ya,  untuk itu kami akan aegera mencari pemain baru untuk posisi striker,” ujar Ricky.   (BD)

Komentar