Jumlah ODP di Asahan Terus Bertambah

Inimedan.com, Asahan.

Angka Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kabupaten Asahan terus bertambah, hingga hari ini Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan mengeluarkan data terbaru terkait jumlah ODP di 25 Kecamatan se-Kabupaten Asahan dengan jumlah 754 orang. Jumlah tersebut meningkat dari angka sebelumnya.

Melalui press releasenya, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Asahan Rahmat Hidayat Siregar menyampaikan data tersebut hasil dari seluruh surveilans Puskesmas yang ada di Kabupaten Asahan, Sabtu (28/3/2020).

“Jadi total ODP yang dilaporkan Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan hingga hari ini tercatat 712 orang,” ujarnya

Ia juga menjelaskan Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan membagi 2 kondisi ODP, yakni sebanyak 723 orang dalam kondisi sehat dan 31 orang dalam kondisi sakit.

“Ada 42 ODP telah selesai di karantina. Alhamdulillah, sampai saat ini, belum ditemukan ODP positif terjangkit virus Corona di Kabupaten Asahan,” katanya.

Kemudian, untuk melakukan pencegahan COVID-19 di Kabupaten Asahan, Rahmat Hidayat meminta agar masyarakat dapat menerapkan himbauan yang disampaikan Bupati Asahan. (DS)

 

Komentar