Kalahkan City, Arsenal ke Jalur yang Benar

Olahraga65 Dilihat

INIMEDAN – Arsenal sukses menaklukkan Manchester City 2-1 pada laga krusial Premier League, di Emirates Stadium, Selasa (22/12/2015) dini hari WIB.

Inibenar-benar menjadi kemenangan krusial bagi The Gunners, karena merapatkan jarak mereka menjadi tertinggal dua poin dari Leicester City di puncak klasemen. Sebaliknya The Citizens kian jauh tertinggal di posisi ketiga.

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menyebut kemenangan itu menempatkan anak asuhnya dalam jalur yang benar.

“Itu sebuah pertandingan yang intens, dengan kedua tim sana-sama menyuguhkan kemampuan terbaiknya. Kami selalu terlihat berbahaya. Hingga kami lebih dulu membuat gol lebih dulu di babak pertama dan pertandi ngan usai dengan skor 2-1,” kata Wenger seperti dikutip BBC.

“Masih terlalu dini untuk berbicara tentang titel tapi kami dalam jalur ke sana. Kemenangan ini menyuntikkan kepercayaan diri kepada kami. Saya yakin kami mempunyai semangat yang kuat, ada gairah di dalam tim,” jelas dia.

Sementara Manajer City, Manuel Pellegrini, menyebut timnya bermain lebih baik daripada Arsenal meski pada akhirnya kalah. Namun, Pellegrini mengakui bahwa The Citizens membuat kesalahan.

“Pada babak kedua, kami lebih banyak mengambil risiko, kami menciptakan banyak peluang, kami lebih banyak menguasai bola, kami punya banyak tembakan, tapi dalam laga sepenting ini Anda tak boleh membuat kesalahan,” ujar Pellegrini di situs resmi City.

“Kami bermain lebih baik daripada Arsenal, tapi untuk gol kedua kami membuat kesalahan dan itu sangat menentukan. Meski begitu, saya sangat bangga dengan sikap tim. Kami terus berjuang sampai akhir laga dan tak pernah menyerah,” tutur manajer asal Chile itu.
Pertandingan tadi memang berlangsung kencang. Saling menekan terjadi sejak awal laga, City memiliki kans untuk dapat membuka keunggulan di menit ke-32 andai kombinasi Kevin De Bruyne, David Silva dan Sergio Aguero membuahkan hasil. Kegagalan itu dimaksimalkan Arsenal semenit kemudian yang justru membuka keunggulan lewat aksi Theo Walcott.

Momen itu sebenarnya memnggugah pasukan Manuel Pellegrini untuk kian menekan demi mengejar ketertinggalan dan bahkan harus kembali kebobolan beberapa saat jelang turun minum usai kesalahan Fabian Delph dimanfaatkan Arsenal melalui Mesut Ozil yang dengan catatan assist ke-15 miliknya untuk dieksekusi Olivier Giroud.

Serangan demi serangan City akhirnya baru membuahkan hasil delapan menit sebelum pertandingan usai ketika Yaya Toure mencetak gol tandang pertamanya sejak 26 September lalu beberapa saat selepas bertukar umpan dengan Bacary Sagna dan sepakannya gagal dibendung Petr Cech.

Masuknya Wilfried Bony sebagai pemain pengganti di sisa waktu laga juga tak mampu berbuat banyak bagi City untuk mengubah kedudukan, sementara di sisi lain Arsenal sukses mempertahankan keunggulan mereka dan hingga akhirnya mampu mengamankan raihan tiga angka. [GC/DC]

Komentar