Pj Walikota : Walubi Warnai Lintas Agama

Tebing Tinggi, Inimedan.com
Pejabat Walikota Tebing Tinggi H Zulkarnain,SH,MSI mengatakan, dimata pemerintah, keberadaan Wali Umat Budha Indonesia (Walubi) Kota Tebing Tinggi hadir untuk mewarnai semua lintas agama, maka itu Walubi harus dapat menentukan sikap dan diharapkan umat Budha dapat memiliki rasa antara satu dengan yang lain, sebab Tebing Tinggi milik kita semua, baik Islam, Kristen, Hindu, Budha dan konghucu.
Jika sudah ada rasa memiliki diyakini tidak ada lagi gesekkan-gesekkan diantara umat beragama, demikian hal itu dikatakan Pj. Walikota Tebing Tinggi yang diwakili oleh Kabag Kesra H. Sabana Hasibuan, SPd ,MM dalam acara Pelantikan dan Pengukuhan Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) Kota Tebing Tinggi Sumatera Utara periode 2017-2022 di Gedung Food Court Budi Dharma, Sabtu (20/5) Malam

Disebutkan, warga umat Budha Tebing Tinggi harus memiliki rasa kebersamaan, tidak ada perbedaan, maka lahirkan lah sikap ikut memiliki Kota ini. Ini adalah termasuk titik awal kita dalam membangun Kota Tebing Tinggi kedepan, dengan kolaborasi antara pengurus walubi dan organisasi Umat Budha lainnya agar semakin sukses dalam segala hal terutama dalam menjalankan kegiatan keagamaan,” kita jangan terpancing melihat situasi politik diluar Kota ini, jaga rasa kebersamaan sehingga tercipta persaudaraan yang erat, ” ucap Sabana Hasibuan.
Sebelumnya. Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Sumatera Utara Dr. Indra Wahidin dalam pidatonya menyampaikan kepada Pemerintah Kota Tebingtinggi meminta agar Walubi Kota Tebing Tinggi dapat diterima, sekaligus dibimbing dan dibina, agar semangat kebersamaan dan perjuangan dalam membangun kota ini dapat terwujud, sehingga walubi Tebing Tinggi dapat menjalan tugasnya dengan baik.
Kepada DPRD, Dr Indra Wahidin meminta Pemko Kota Tebing Tinggi dapat memasukan anggaran kegiatan Walubi ditahun 2018 melalui APBD kota setmpat, sebab dikota- kota lain, keberadaan walubi dibantu oleh Pemerintah setempat.
Usai memberikan sambutan, ketua DPD Walubi Sumatera Utara Dr Indra Wahidin melantik dan mengukuhkan pengurus Walubi Kota Tebing Tinggi,adapaun pengurus yang terpilih diantaranya Edison (ketua), Sekretaris Tanjung, Bendahara Rudi, sedangkan penasehat Walubi Kota Tebingtinggi Drs Hendry Rivai, Husein, ST, Rikyanto, Bunseng dan Wardi. (nur)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *