Polres Deli Serdang Gelar Anjangsana dan Silaturrahmi ke Tokoh Lintas Agama

Advetorial77 Dilihat

Inimedan.com-Deli Serdang.

Dalam upaya terciptanya keharmonisan antar pemeluk agama serta ketertiban masyarakat selama bulan Puasa di Wilayah Hukum (Wilkum) Polresta Deli Serdang, dilaksanakan kegiatan Anjangsana dan Silaturrahmi kepada tokoh tokoh Lintas Agama, seperti pada, Kamis (22/4/2021) di dua lokasi Polsek Lubuk Pakam dan Polsek Batang Kuis.

Sementara itu pada Jumat (23/4/2021) kegiatan dilangsungkan di Kecamatan Tanjung Morawa. Kegiatan yang sama juga akan dilaksanakan dibeberapa kecamatan di Wilayah Polres Deli Serdang yang lain seperti Pagar Merbau, Galang, Telun Kenas, Namo Rambe dan Tiga Johar.

Dalam kegiatan Silaturrahmi dan Anjangsara dilaksanakan diwakili oleh Sat Binmas Polres Deli Serdang tersebut diwarnai dengan pemberian tali asih dari Polres Deli Serdang kepada pengurus Mesjid bersama dengan pemuka agma mitra Kamtibmas (PAMK) Polres Deli Serdang.

Untuk Wilkum Polsek Pakam kegiatan diselenggarakan di Mesjid Nurul Iman Desa Jati Sari. Sementara untuk Wilkum Polsek Batang Kuis di Mesjid Baitul Qudus Desa Tanjung Sari Kecamatan Batang Kuis.

Kegiatan di dua lokasi itu adalah Silaturrami dan anjangsana ke para tokoh Lintas Agama (Islam, Khatolik, Kristen Protestan, Budha, Khonghucu, serta pemberian tali asih kepada Pengurus Mesjid bersama dengan pemuka Agama Mitra Kamtibmas (PAMK) Polres Deli Serdang.

Juga dilaksanakan sosialisasi pembentukan Pengurus Agama Mitra Kamtibmas (PAMK) tingkat Kecamatan oleh Kapolrestas Deli Serdang diwakili Kasat Binmas, Kompol Adi Suwignyo

Dalam kesempatan itu Kasat Binmas Polres Deli Serdang Kompol Adi Suwignyo menyampaikan pesan- pesan masalah Kamtibmas, antara lain meminta untuk menjaga keamanan agar tetap Kondusif, hindari main hakim sendiri bila ditemukan serahkan kepada pihak yang berwenang dan selalu terapkan 5 M dan 3 M.

Kapolres Deli Serdang lewat Kasat Binmas Kompol Adi Suwignyo juga menghimbau untuk tidak mudik lebaran,  Takbiran berjalan tidak dibenarkan cukup di Mesjid saja guna memutus mata rantai pandemi Covid19, antisipasi Radikalisme, dan tangkal ajaran Sesat

Pada acara itu Kapolsek Lubuk Pakam Akp. Henry S. SH & Kapolsek Batang Kuis Akp. Simon Pasaribu, SH dalam sambutannya antara lain menyatakan sangat berterima kasih untuk kehadiran dari Sat Binmas Polresta Deli Serdang. berikut dari Pengurus Agama Mitra Kamtibmas (PAMK) Polresta  Deli Sedang.

Dengan terbentuknya nanti kepengurusan PAMK tingkat Kecamatan Polsek akan bersinergitas dengan para tokoh Agama untuk menangani, menyelesaikan masalah/perkara dimasyarakat dengan baik, setiap masalah/perkara tidak harus diselesaikan dengan Jalur Hukum bisa dengan kekeluargaan

Ketua PAMK Polresta Deli Serdang H. Surya Putra, ketika menyampaikan pesan dan kesan diantaranya menyebutkan pihaknya berharap tidak lagi mempermasalahkan Khilafiah, tentang jumlah rakaat sholat taraweh dan Zikir.

Sementara tentang kasus yang diduga telah terjadi penistaan agama yang berita sudah viral. Untuk kasus ini H.Surya Putra menyerahkan permasalahan “Paul Joseph Zhang” tersebut kepada pihak yang berwenang dan diminta kepada masyarakat untuk tidak terprovokasi.

Pada acara tersebut dilakukan penyerahan cenderamata berupa Alquran, gula, kopi, teh dan masker dari Kapolresta Deli Serdang, kepada dua  pengurus Mesjid NURUL IMAN Polsek Lubuk Pakam, dan Mesjid Baitul Qudus Desa Tanjung Sari Kec. Batang Kuis.

Kegiatan yang dilaksanaan diwakili oleh Sat Binmas Polres Deli Serdang itu diakhiri dengan berbuka Puasa bersama yang diikut oleh tokoh Lintas Agama (Islam, Katholik, Kristen Protestan, Budha, Khonghucu) bertempat di Polsek Beringin.

Kegiatan Silaturrahmi dan anjangsana itu melibat pejabat pejabat di jajaran Polres Deli Serdang dan tokoh Lintas Agama yakni : Sat Binmas Polresta Deli Serdang a.n. Kasat Binmas Kompol Adi Suwignyo. Kanit Bintibmas Iptu.Besli Situmorang, S.Th, Panit Binkamsa Aiptu Ricky.  Kapolsek  Lubuk Pakam Akp. Henry . S, SH, Kanit Binmas Polsek Pakam Iptu Efendi Manik, Kapolsek Batang Kuis Akp Simon Pasaribu, SH, Waka Polsek Batang Kuis Iptu Safril Akbar, Kanit Binmas Polsek Batang Kuis Ipda KZ. Lubis, Ketua PAMK Polresta Ds. H. Surya Putra, Wakil Ketua: Gon Sami, Sekretaris Umum: Edi Sundowo, MA, Wakil Sekretaris: Limhot Simbolon, Bendahara umum: Juliani, Wakil Bendum: Yenni, Biro organisasi: Elikardo Sihombing.

Sementara pengurus Mesjid NURUL IMAN Polsek Lubuk Pakam terdiri : Ketua BKM bpk Suardi, Pendamping: H. Mujiadi, Darwin, Muhammad Yusuf, Hadad Alwi, Kek daem, Surianto.

Sedangkan dari Pengurus Mesjid Baitul Qudus Desa Tanjung Sari Kec. Batang Kuis, hadiri Ketua BKM: Agus Salim Sag, Bendahara: Junaidi, Imam: Muhammad Sa’ad, Tokoh Ust. Mariadi

Sementara peserta yang hadir pada sosialisasi dan persiapan pembentukan PAMK Polsek Batang kuis adalah : Ust. Zulfan Nababan (Islam), Ust. Sa’ad (Islam), St. H. Munthe (Kristen), Poniman Bajang (Budha), Pst. Blastius Ola Doreen (Katolik), Zulki Gultom (Katolik), Jantur Simanullang (Katolik), Gunsami (Hindu).

 

Penulis : Ariadi

 

Komentar