Rutan Klas II-B Labuhan Deli Gelar Pertandingan Olahraga

Labuhan, (Medan Pos)

Guna menyambut HUT RI ke-73 tahun 2018, keluarga besar Rutan (Rumah Tahanan Negara), Labuhan Deli di Jalan Titi Pahlawan Kelurahan Martubung Kecamatan Medan Labuhan, akan mengelar pertandingan olahraga dan seni khusus diperuntukkan bagi petugas dan WBP (Warga Binaan Pemasyaratan).

Kegiatan yang diselenggarakan ini mengambil thema, ‘Pasti Merdeka, Berkarya Dalam Keterbatasan’, dalam rangka menyambut HUT RI Ke 73.

Kepala Rutan Labuhan Deli, Nimrot Sihotang SH, MH didampinggi Kepala Pengamanan Rutan, Erwin Siregar Amd. IP,SH saat dikonfirmasi, Sabtu (4/8),  disela-sela pembukaan pertandingan olahraga dan seni mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pembinaan dan rekreasi serta menjadi kebersamaan diantara petugas dan WBP sehingga dapat menciptakan suasana yang aman didalam rutan.

“Cabang olah raga yang kita perlombakan berupa volley ball, sepak takraw, catur, bulu tangkis dan tenis  meja. Kegiatan ini akan berlangsung hingga sampai 17 Agustus 2018.” Ujar Nimrot.

Ditambah oleh Nimrot Sihotang , dari kegiatan ini harapan bila ada masyarakat atau intansi pemerintah yang ingin turut berpartisipasi atau sparing partner untuk bertanding melawan juara dari kegiatan olahraga ini dapat menghubungi pihak Rutan.

“Tujuan kita untuk melakukan pembinaan kepada para WBP, jadi kami mengharapkan adanya masyarakat dan intansi lain yang turut serta ambil bagian dalam mengintegrasikan para WBP sebagaimana yang diamanatkan oleh UU NO. 12 Tahun 1995 tentang pemasyarakatan.” Pungkasnya. (TP)

Komentar