oleh

Sumut Peringkat 4 Laporan Pungli

Inimedan.Com.
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara menyambut gembira kegiatan sosialisasi pelaksanaan Perpres 87/ 2016 tentang Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli.) Rencananya sosialisasi di Sumut dilakukan Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan RI 15 Agustus.
‎Ketika menerima Ketua Tim Rekomendasi Kelompok Kerja Saber Pungli Kemenko Polhukam RI Letkol CPM E Agustian di Kantor Gubsu, Kamis (10/8), ‎Plt.Sekdaprovsu Ibnu Hutomo menyatakan siap mendukung mengingat cukup banyak aktivitas pungli di Sumut. “Ini menjadi evaluasi yang berarti bagi kami bagaimana bisa memperbaiki pelayanan publik dan memberantas pungli,ujar Sekda
Dengan sosialisasi dapat mendorong para inspektorat di daerah meningkatkan pengawasan dalam rangka menekan dan memberantas pungli di berbagai level pelayanan publik di Sumut,tambahnya.
Agustian menyebutkan, Sumut berada di urutan 4 setelah Jawa Barat, DKI Jakarta,Jawa Timur terbanyak laporan pungli oleh masyarakat,dibawah Sumut adalah Lampung,Banten‎.
Sosialisasi Perpres 87/ 2016 tentang Saber Pungli diikuti unsur FKPD, pimpinan SKPD Pemprovsu,Unit Pemberantasan Pungli provinsi,kabupaten/kota‎.(im-01)

Komentar

News Feed