DPRDSU Ajak Investor Provinsi Hubei Berinvestasi di Sumut

Inimedan.Com.
DPRD Provinsi Sumatera Utara mengajak Investor dari Provinsi Hubei untuk berinvestasi di Sumatera Utara. Keinginan dan ajakan tersebut disampaikan dalam pertemuan DPRD Sumut yang dipimpin Wakil Ketuanya Ruben Tariga,SE dengan DPRD Provinsi Hubai Tiongkok dengan pimpinan rombongan Wakil Ketua DPARD Provinsi Hubai, Zou Hongyu, Senin(7/8) di ruang rapat pimpinan dewan.
Anggota DPRD Sumut yang hHadir dalam pertemuan itu mendampingi Ruben Tarigan,SE seperti Mustofawiyah, SE, Novita Sari, SH, Ir. Zahir, MAP, Jubel Tmbunan, SE, Robby Agusman Harahap, SH, Philips Perwira Juang Nehe, Ir. Darwin Lubis, Sonny Firdaus, SH, Ir. Yantoni Purba, MM, Drs. H. Anhar Monel, MAP, Muchrid Nasution, SE, Toni Togatorop, SE, MM dan Sekretaris DPRD Provinsi Sumatera Utara H. Erwin Lubis, SH, MM
Sementara dari pihak anggota DPRD Provinsi Hubai Tiongkok, selain Wakil Ketuanya Zou Hongyu, juga ada Ma Aiguo (Asisten Penasihat DPRD Hubai), Peng Ling (Konsultan Pemerintah Provinsi Hubai bidang Pendidikan, Sains, Budaya dan Kesehatan), Wan Quanwen (Ketua Museum Provinsi Hubei), Xu Hongxiang (Translater DPRD Hubei), Mr. Stanford (Direktur PT. Sunrise Hubei Invesment), Yang Shangjin (Translater PT. Sunrise), Wiriatni (Translater PT. Sunrise) dan Nova (Translater PT. Sunrise).
Dalam petermuan tersebut Wakil Ketua DPRD Provinsi Hubai Zou Hongyu mengucapkan Rasa Hormat atas sambutan dan waktu yang diberikan kepada Rombongan mereka. Disampaikannya, Provinsi Hubai terletak dibagian tengah Negara Tiongkok dengan jumlah penduduk 61 juta orang.
Provinsi Hubai Tiongkok memiliki Industri dibidang padat karya seperti pabrik mobil dan memliki 129 Institusi di bidang Pendidikan. Kami dari DPRD Provinsi Hubai ingin memperkuat kerjasama antar Negera terutama di Palemen di kedua Provinsi ini dan ami sangat mengharapkan kedatangan Pimpinan dan Anggota DPRD Sumatera Utara untuk berkunjung ke Provinsi Hubai Tiongkok.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara Ruben Tarigan, SE juga mengucapkan selamat datang di Sumatera Utara kepada Rombongan DPRD Provinsi Hubei. “Kami dari DPRD Sumatera Utara mengajak para Investor untuk berinvestasi dibidang Industri, Pariwisata, Infrastruktur, Kelautan, Kehutanan dan Danau Toba,”ungkap Ruben.
Kepada para Pengusaha di Provinisi Hubei disebutkan oleh Ruben, apabila ini dikelola dengan teknologi mungkin Provinsi Sumatera Utara bisa lebih maju dari Provinsi Hubei, kami juga mengharap Undangan resmi dari Provinsi Hubai. Kami juga berharap kepada seluruh rombongan dari Provinsi Hubai untuk dapat menikmati keindahan alam Sumatera Utara yaitu Danau Toba, dan Kota Brastagi dimana disana terdapat salah satu Pagoda terbesar di Asia Tenggara.(Adi).

Komentar