Inimedan.com-Sibiru-biru
Ketua Ikatan Pemuda Karya, Pimpinan Anak Cabang (IPK-PAC) Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deli Serdang, Iwan Fransiskus Tarigan, yang akrab dipanggil dengan nama Brekele, melapangkan waktu untuk membagikan bantuan sembilan bahan pokok (Sembako), kepada masyarakat yang berada di Desa Sidomulyo, dan Desa Sidodadi, Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deli Serdang, pada Senin (01/03/2021) siang.
Sembako yang dibagikan tersebut berupa beras sekitar 10 kilo gram (KG), dan minyak goreng kepada setiap Kepala Keluarga (KK), sebanyak sekitar 180 KK, yang berada di kedua desa tersebut.
Bantuan bahan pangan tersebut diterima melalui Kepala Desa (Kades) Sidomulyo yakni, Masnun Hadi, dan Kades Sidodadi yakni, Rusli di masing-masing kantor Kades dimaksud.
Aksi kemanusiaan itupun mendapat apresiasi dari warga yang bermukim di kedua desa tersebut, serta Camat Sibiru-biru, M. Dhani Mulyana S.Sos, MIP yang menyaksikan langsung penyerahan bantuan sembako tersebut.
“Kiita ucapkan terima kasih kepada Bang Iwan yang perduli dengan masyarakat di Kecamatan Sibiru-biru. Karena beliau telah iklas dan rela berbagi kepada warga, terutama dimasa pandemi ini. Pastinya sangat membantu warga yang ada di desa ini,” terang M. Dhani Mulyawan.
Terpisah, Ketua IPK-PAC, Iwan Fransiscus Tarigan kepada wartawan menjelaskan, bantuan yang ia berikan sebagai keperduliannya kepada warga yang berada di Kecamatan Sibiru-biru, khususnya dimasa pandemi Covid-19 (Corona Virus Disease), yang saat ini tampak jelas mempengaruhi perekonomian masyarakat.
“Saya hanya membantu semampu yang saya mampu. Sebab, dimasa Covid-19 ini, warga mengalami kesulitan. Kita sebagai pemuda, harus saling berbagi dan membantu,” pungkas Iwan, yang juga warga Desa Rumah Gerat,Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deli Serdang. (SD)