inimedan.com – Salak
Kontingen tinju Pakpak Bharat meraih sukses besar di Kejuaran Tinju Amatir Tingkat Sumatera Utara di Kota Pematang Siantar, Selasa (21/11). Dalam even memperebutkan Piala Kapolres dan Walikota Pematang Siantar itu, para petinju Pakpak Bharat berhasil mendulang 11 medali.
Hal ini diungkapkan pelatih tinju Pakpak Bharat, Selloh Cibro. Dipartai final, Lolo Putri Cibro yang turun dikelas Elite Putri dan rekannya Letri Cibro yang berlaga dikelas 54 kg Junir Putri berhasil mengakhiri perlawanan petinju asal Kota Medan dan Binjai dan memastikan medali emas untuk Pakpak Bharat. Sayang keberhasilan dua petinju binaan Pertina Pakpak Bharat ini gagal diikuti rekan-rekan mereka yang hanya mampu meraih medali perak dan perunggu.
Perlawanan sengit terjadi di babak semi final setelah anak-anak bertemu dengan petinju-petinju terbaik di Sumatera Utara, dua petinju kita kalah di partai final dan hanya meraih perak, sementara dua lainnya mampu mengalhkan petinju Medan dan Binjai. Atas prestasi ini Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor menyampaikan selamat.
“Kita patut merasa bangga, prestasi olah raga Pakpak Bharat kian tumbuh berkembang, menurut saya hal ini sangat perlu kita kembangkan terus. Anak-anak kita harus dididik dengan mental yang kuat, jiwa petarung dan pantang menyerah, selamat ya,” ungkap dia di Salak.
Dalam even tersebut Pakpak Bharat menurunkan 13 petinju yang turun dibeberapa kelas yang dipertandingkan.
Untuk Pakpak Bharat tercatat cabang bela diri mengalami kemajuan selain tinju, juga karate, taekwondo dan pencak silat. Dalam berbagai event olah raga baik Daerah bahkan Nasional, mereka selalu hadir menghiasi prestasi oleh raga Pakpak Bharat. #BABe#