INIMEDAN – Pentolan yang juga dikenal sebagai pencetus berdirinya grup band Panbers (Panjaitan Bersaudara), Benny Panjaitan, dikabarkan masih tak sadarkan diri alias ‘koma’ di ruang perawatan RS Sari Asih, Ciledug, Tangerang.
Penyebab musisi, pencipta lagu produktif serta vokalis band Panbers tersebut akibat pembulu darah di bagian otaknya pecah. Benny sampai saat ini, Minggu (3/1/2016) masih mendapat perawatan di ruang Intensiv Care Unit (ICU) RS tersebut.
“Sampai sekarang kondisi Papa masih terbaring di ruang ICU. Belum bisa berkomunikasi karena masih koma,” jelas Dino, anak dari Benny Panjaitan.
Menurut pria yang mengikuti jejak ayahnya di bidang musik tersebut, pihak keluarga menolak agar dilakukan pembedahan otak. “Kami mengandalkan pemberian obat dan suntik demi kesadaran Papa,” tambah Dino lagi.
Sejumlah musisi lawas seangkatan dari personil Koes Plus yang tersisa, datang menjenguk. Pihak keluarga nampak sudah pasrah, apalagi sampai sekarang Benny Panjaitan, masih saja belum sadar. Padahal, menurut dokter yang menangani, sebaiknya perlu dilakukan operasi pembedaan otak. [PKN]