Faisal Hasrimy Minta Terapkan 4 Prinsip Menjadi ASN Berkualitas 

Faisal Hasrimy Minta Terapkan
Faisal Hasrimy Minta Terapkan. (Foto/IMC/di#

Inimedan.com-Medan  |  Faisal Hasrimy Minta Terapkan. Pj. Bupati Langkat H. Muhammad Faisal Hasrimy, AP, M.AP, langsung melaksanakan Apel gabungan dan Perkenalan setelah dilantik menjadi Pj Bupati Langkat, Rabu (21/02/2024) pagi.

Faisal Hasrimy Minta Terapkan. Sebelum menyampaikan pidato  Pj. Bupati Langkat mengajak para peserta apel agar semangat dengan mengucapkan yel yel. “Jadi kalau saya ucapkan Semangat Pagi!, di jawab; Pagi, pagi, pagi”, dan hal di ikuti oleh peserta apel dengan semangat.

Dalam pidatonya Faisal Hasrimy mengatakan, bahwa dia mendapat penugasan di kabupaten Langkat dari Presiden RI, Kemendagri dan Gubsu. “Saya pastikan saya akan bekerjasama maksimal dengan dukungan kalian semua,” Ucapnya.

Dalam apel gabungan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Langkat tersebut, dia juga menyampaikan rasa haru dan bangganya kepada seluruh ASN Kabupaten Langkat yang telah melaksanakan agenda nasional yaitu Pemilu 2024.
“Saya terus mengikuti perkembangan Langkat, Alhamdulillah Langkat termasuk yang dalam keadaan kondusif,” ucapnya.

“Kami berterimakasih banyak kepada kawan-kawan yang telah berperan menjadi ASN yang sangat baik dalam pelaksanaan tersebut,” tambahnya.

Di tengah Apel Gabungan tersebut, Pj Bupati Langkat menyampaikan 4 prinsip yang harus ASN pegang untuk menjadi Aparatur sipil negara yang berkualitas, yang disingkat dengan LMTI yaitu:
– Loyalitas, yang memiliki makna Loyal pada pimpinan dan negara tanpa pamrih.
– Militansi, Sepenuhnya kita bekerja untuk negara setia tegak lurus untuk NKRI.
– Totalitas, Kita harus total bekerja dan maksimal untuk pencapaian organisasi.
– Integritas, Kita jaga Marwah kita, kejujuran kita, dan karakter kita sebagai aparatur sipil negara.

Faisal Hasrimy Minta Terapkan, Langkat Punyai Potensi Menjadi Terbaik

“Pegang 4 prinsip ini agar menambah semangat kita dan menjadi ASN yang berkualitas, jika kita bekerja dengan prinsip LMTI maka segala sesuatunya akan berjalan dengan paripurna sesuai dengan yang kita rencanakan” ucap Pj. Bupati Langkat.

“Empat Prinsip ini selalu saya pegang teguh dalam perjalanan saya meniti karir hingga sampai saat ini, inovasi, terobosan dan kreatifitas sungguh harus di keluarkan maksimal dalam bekerja sebagai ASN”, ungkapnya.

Faisal pada akhir sambutannya menyampaikan Kita harus membuktikan kepada Negara khususnya di Sumatera Utara, bahkan dunia bahwa Langkat ini kabupaten yang baik dan cukup mempunyai potensi untuk menjadi yang terbaik.
*ikp#

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *