Ferry Mursidan dan Mahfud Jalan Santai di UISU

INIMEDAN – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Ferry Mursyidan Baldan dan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Prof Mahfud MD, Minggu (24/1) pagi berada di kampus Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) Jalan SM Raja Medan, untuk mengikuti acara gerak jalan santai.

Kegiatan gerak jalan santai itu diselenggarakan Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Sumatera Utara, diikuti para alumni HMI dan para mahasiswa UISU kader HMI.

Bacaan Lainnya

Turut hadir Plt Gubsu HT Erry Nuradi, Ketua Pembina Yayasan UISU T Hamdy Oesman Delikkan Alhaj, Ketua Umum Yayasan UISU Prof Zainuddin, Rektor UISU Prof Muhd Asaad dan para wakil rektor.

Pada kesempatan itu, Ferry Mursidan mengatakan bahwa kegiatan gerak jalan merupakan ajang silaturrrahim antara KAHMI Sumut dengan HMI serta keluarga besar UISU.

“Dengan kegiatan olahraga seperti ini, kita bisa menguatkan jalinan silaturahmi untuk membesarkan nama HMI,” kata Ferry.

Sementara itu Mahfud MD berharap, dengan momen-momen seperti ini HMI dan KAHMI dapat menunjukkan jadi diri sebagai penetralisir masalah-masalah yang timbul, baik di daerah maupun di tingkat nasional, seperi masalah Gerakan Fajar Musantara (Gafatar).

“Mari kita tingkatkan pikiran melalui penyehatan jasmani dengan berolahraga seperti gerak jalan sehat ini. Karena di tubuh yang sehat akan melahirkan pemikiran yang sehat,” ucap Mahfud.

Menurut dia, saat ini banyak orang yang pintar tetapi akalnya tidak sehat, seperti mereka yang bergabung dalam Gafatar.

“Saya katakan orang yang bergabung dengan Gafatar tidak sehat akalnya, karena Gafatar mengganggu tatanan kehidupan masyarakat. Misalnya ajaran Gafatar yang membolehkan istri meninggalkan suami, tidak wajib salat lima waktu, tidak wajib puasa Ramadhan, syahadat mereka berbeda, yang bukan kelompok mereka dianggap kafir, “ papar Mahfud.

Pada kesempatan tersebut, Ferry, Mahfud, Plt Gubsu dan para pemimpin UISU menyanyikan beberapa lagu bersama para peserta gerak jalan santai. [MUL]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *