Leverkusen Wajib Menang atas Barca

INIMEDAN – Bayer Leverkusen bakal memanfaatkan sekecil apa pun kesempatan lolos ke fase gugur Liga Champions pada laga terakhir kontra Barcelona, Kamis (10/12) dini hari WIB.

Leverkusen mesti mengamankan kemenangan jika mereka ingin melanjutkan perjalanan di kompetisi antarklub paling elite di Eropa, dengan tiga kemungkinan masih terbuka lebar. Kemungkinan terbaiknya adalah mereka lolos, finis peringkat tiga dan melanjutkan jalan ke Liga Europa atau benar-benar tersingkir dari kompetisi Eropa.

Wakil Bundesliga menempati peringkat tiga Grup E dengan lima poin, selevel dengan AS Roma, yang mengantungi keunggulan head-to-head. Sementara BATE, yang akan menyambangi ibu kota Italia di pertandingan lainnya, juga masih menyimpan peluang dengan empat poin.

Sementara sang juara bertahan sudah memastikan tempat pertama di grup, mengoleksi 13 poin dari lima laga pembuka dan menghancurkan Roma 6-1 pada laga terakhir kompetisi.

Sayangnya bagi Leverkusen, mereka juga tidak sedang dalam kondisi prima, hanya sekali menang dari tujuh laga terakhir di semua kompetisi dan kalah 2-1 dari Hertha Berlin di Bundesliga akhir pekan kemarin.

Bek Leverkusen Omer Toprak mengajak rekan setim untuk memberikan segalanya dalam duel tengah pekan ini, namun ia sadar tidak diunggulkan untuk lolos.

“Kami harus menganalisis pertandingan melawan Hertha dan melihat kesalahan kami,” ujarnya dalam laman resmi klub.

“Kami tak bisa membuat kesalahan yang sama melawan Barcelona. Kami sadar bahwa kami memiliki peluang sangat kecil untuk lolos tapi kami ingin memaksimalkan peluang kecil itu.”

Setelah mengunci posisi teratas, Luis Enrique bisa bebas mengubah line-up untuk laga ini. Gerard Pique dan Andres Iniesta diistirahatkan, sementara Dani Alves (suspensi), Jeremy Mathieu (cedera paha) dan Sergi Roberto (cedera engkel) dipastikan absen.

Dari kubu Leverkusen Roberto Hilbert telah kembali untuk pertama kali dalam dua bulan kontra Hertha, namun Lars Bender absen karena cedera engkel.

Sejarah tidak berpihak pada Leverkusen, karena enam pertandingan Liga Champions antara kedua tim selalu dimenangkan Barca, termasuk pesta 7-1 di musim 2011/12, ketika Lionel Messi lima kali menggetarkan jala lawan. [GC]

Jadwal Liga Champions UEFA, Kamis, 10 Desember 2015 WIB :
Bayer Leverkusen – Barcelona
Chelsea – FC Porto
Dinamo Zagreb – FC Bayern München
Dynamo Kyiv – Maccabi Tel Aviv
KAA Gent – Zenit St. Petersburg
Olympiakos – Arsenal
AS Roma – FC BATE Borisov
Valencia – Olympique Lyonnais

Komentar